Viral! Kisah Bule Inggris Jadi Mualaf, Diusir Ayah Disangka Akan Dibom

Sabtu, 23 Oktober 2021 - 06:05 WIB
loading...
Viral! Kisah Bule Inggris...
Kisah bule berkewarganegaraan Inggris menjadi mualaf viral di media sosial. Pasalnya, wanita bernama Shopia ini diusir sang ayah lantaran disangka akan dibom. Foto/YouTube Ayatuna Ambassador.
A A A
JAKARTA - Kisah bule berkewarganegaraan Inggris menjadi mualaf viral di media sosial . Pasalnya, wanita bernama Shopia ini diusir sang ayah lantaran disangka akan dibom .

Awalnya Shopia sering ikut berkumpul dengan teman-teman muslimnya. Tepatnya saat semester dua, ia kerap mengikuti perkumpulan komunitas muslim di kampusnya.

"Mereka mengajarkan saya tentang Islam, dan sangat ramah," kata Sophia dikutip dari kanal YouTube Ayatuna Ambassador, Sabtu (23/10/2021).

Setelah bergaul dengan teman-temannya yang beragama islam, Shopia mulai tertarik dengan Islam. Ia kerap mengikuti kegiatan-kegiatan komunitas muslim di kampus dan merasakan kenyamanan.

Hingga suatu hari Shopia akhirnya memutuskan menjadi mualaf . Ia sangat didukung oleh teman-teman muslimnya, hingga diberikan hadiah hijab untuk digunakan.


"Ketika saya pelajari lebih jauh, saya sadar ini adalah ajaran yang ingin saya ikuti dalam hidup saya," ujar Shopia.

Namun sejak Shopia memutuskan menjadi mualaf, ia belum siap memberitahu keluarganya. Sebab ayahnya sangat anti islam atau islamophobia.

Disini Shopia merasa bimbang. Ia ingin tetap memeluk islam namun ingin juga berbakti dan menyenangkan hati ayahnya. Sehingga saat memakai hijab, Shopia harus sembunyi dari ayahnya.

Sesampainya di kampus, Shopia baru memakai abaya dan hijabnya lagi. Kemudian saat pulang, ia melepaskannya karena khawatir ayahnya mengetahui jika ia sekarang adalah seorang muslim.

Suatu hari Shopia ketahuan ayahnya saat tengah memakai pakaian muslim. Sang ayah terkejut dan marah besar, karena putrinya masuk islam, keyakinan yang dibenci oleh keluarganya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1795 seconds (0.1#10.140)